Aspataki Ikut Berduka, Pejuang Lingkungan Emmy Hafild Wafat Karena Kanker

Ketua DPP NasDem Bidang Pertanian dan Maritim Emmy Hafild 

ASPATAKICHANNEL.COM - KABAR duka datang dari Partai Nasdem. Ketua Bidang Maritim DPP Partai Nasdem Nurul Almy Hafild wafat pada (3/7) dalam usia 63 tahun. Perempuan kelahiran Sumatra Utara 3 April 63 tahun silam itu selama hidupnya dikenal sebagai sosok yang lekat dengan advokasi isu lingkungan.

Nurul Almy Hafild atau lebih akrab dikenal dengan nama Emmy Hafild merupakan mantan direktur eksekutif Wahana Lingkungan Hidup Indonesia (WALHI). Ia juga merupakan generasi awal di organisasi lingkungan tersebut. 

Selain itu, Emmy juga aktif dikenal vokal memperjuangkan hak perempuan. Bersama organisasi Perempuan Peduli Kota Jakarta, Emmy mengadvokasi isu-isu yang dihadapi perempuan. Dalam beberapa tahun terakhir, Emmy merupakan penyintas kanker paru-paru. 

Ketua DPP Nasdem Taufik Basari mengonfirmasi kabar kepulangan Emmy.“Dari sore kami semua tegang mendengar kondisi mbak Emmy Hafild semakin memburuk karena kanker paru yang dideritanya. Malam ini pukul 21.17 beliau meninggalkan kita semua.” kata Taufik, Sabtu, (3/7).

Kabar kepergian Emmy juga menjadi kehilangan bagi banyak kalangan. Para aktivis pejuang HAM dan akademisi juga turut mengucapkan bela sungkawa. Wakil Katib Syuriyah PWNU DKI Jakarta Taufik Damas, juga mengutarakan dukanya. Setelah beberapa hari sebelumnya, ia mendapat pesan dari Emmy untuk menyediakan waktu berkomunikasi.

Saiful Ketum Aspataki ikut berbela sungkawa yang sedalam dalamnya atas meninggalnya Kakak Emmy, semoga beliau mendapatkan tempat yang mulia disisiNya. Aamiin

Sumber: https://m.mediaindonesia.com/politik-dan-hukum/416311/pejuang-lingkungan-emmy-hafild-wafat-karena-kanker

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel